Headlines News :
Home » , , » Lagi, Penjabret Berhasil Sambar Tas Berisi Perhiasan

Lagi, Penjabret Berhasil Sambar Tas Berisi Perhiasan

Written By Anonim on Selasa, 25 Juni 2013 | 04.23


Jambret jalanan kembali beraksi di Jombang. Kali ini korbannya adalah Liyan Isnawati (45), warga Perum Denanyar Indah, Jombang. Saat dalam perjalanan menuju rumahnya dengan mengendarai motor, tas biru miliknya disambar jambret yang mengendarai motor Honda GL.

Akibatnya, sejumlah barang berharga dalam tas tersebut juga amblas. Diantaranya, sebuah gelang emas seberat 7 gram, cincin emas 3 gram, uang tunai sebesar Rp 3 juta, Hand Phone, 2 buku tabungan dan sejumlah surat penting.

Kepala Sub Bagian Humas Polres Jombang, AKP Sugeng Widodo membenarkan kejadian tersebut. "Peristiwa yang menimpa korban itu terjadi sekitar pukul 10.30 WIB di Jalan Raya Desa Denanyar, Jombang Kota," kata Widodo ketika dikonfirmasi, Selasa (25/6/2013).

Widodo mengatakan, awalnya korban baru saja mendatangi rumahnya di Desa Parimono, Kecamatan Jombang. Liyan mengendarai motornya menuju rumahnya di Perumahan Denanyar. Saat itu, dia juga membawa tas yang diletakkan di tengah motor tersebut.

Tanpa diduga, saat di lokasi kejadian, sebuah motor jenis GL Pro tanpa nopol mendekatinya. Motor yang dikendarai pria bertopi tersebut langsung memepet korban. Dengan gerakan cepat, jambret tersebut menyambar tas korban. Berhasil.

Setelah mendapatkan jarahannya, pelaku langsung tancap gas. Peristiwa yang sangat cepat tersebut membuat korban kaget dan hanya bisa teriak minta tolong. Namun teriakan korban sia-sia. Selanjutnya, korban segera lapor ke polisi.

"Dari keterangan korban, kami sudah mengantongi ciri-ciri pelaku. Selanjutnya, segera dilakukan penyelidikan guna menangkap bandit jalanan tersebut," pungkas Widodo.

Sumber: Berita Jatim
Share this article :
 
Support : Modifikasi Theme |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2013. Berita Sekilas Jombang - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website